Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Buka Kantor di Indonesia! HONOR Siap Perkenalkan 30 Produk Baru

honor indonesia

Dalam rangka menandai kehadiran di Indonesia, HONOR telah membuka kantor di Jakarta. Peresmian dihadiri oleh Justin Li, Presiden HONOR South Pacific, menjadi simbol komitmen nyata HONOR terhadap Indonesia, dan juga Djauhari Oratmangun, Duta Besar Indonesia untuk Republik Rakyat Tiongkok dan Mongolia.

Kantor tersebut mencerminkan dedikasi HONOR untuk membawa teknologi yang inovatif dan relevan untuk pasar Indonesia, yang pastinya didukung oleh Google Mobile Services (GMS) demi pengalaman pengguna yang lebih baik.

Hingga akhir tahun 2025, HONOR berencana untuk memperkenalkan lebih kurang 30 produk ke pasar Indonesia, antara lain smartphone, laptop, tablet serta perangkat wearable.

Bergabunglah dengan Komunitas HONOR


HONOR mengajak masyarakat untuk bergabung ke dalam komunitas HONOR Indonesia Community, yang menandai babak baru mereka di Indonesia.

Sebagai bagian dari era baru, anggota HONOR Indonesia Community dapat menikmati kesempatan khusus untuk mengeksplorasi teknologi terkini, terhubung dengan sesama tech-enthusiast, dan berdiskusi tentang masa depan teknologi dengan eksekutif HONOR.

Aggota juga bisa mendapatkan HONOR Talent Gifts edisi terbatas yang tersedia hanya untuk komunitas. Mereka juga dapat berpartisipasi dalam berbagai kegiatan menarik, termasuk HONOR Open Week, yang dijadwalkan akan digelar pada 11-13 Februari 2025.

Posting Komentar untuk "Buka Kantor di Indonesia! HONOR Siap Perkenalkan 30 Produk Baru"